Duniatumbuhan.com – Menanam pohon di sekitar rumah adalah salah satu cara untuk membuat suasana rumah menjadi lebih nyaman dan udara lebih segar. Salah satunya adalah dengan menanam Pohon Glodokan Tiang yang dapat membuat lingkungan menjadi lebih rindang.
Sebelum Anda menanam Pohon Glodokan Tiang atau Asoka, sebaiknya Anda ketahui dulu apa saja manfaat yang didapatkan dan cara menanam yang benar. Untuk lebih jelasnya Anda bisa simak pembahasan pohon asoka berikut ini.
Daftar Isi
Apa itu Pohon Glodokan Tiang?
Pohon Glodokan Tiang adalah tanaman pelindung yang mampu menyerap berbagai macam polusi udara yang berasal dari asap kendaraan hingga pencemaran udara dari pabrik. Nama latin Pohon Glodokan Tiang adalah Polyalthia longifolia, juga biasa dikenal sebagai pohon asoka.
Biasanya tanaman asoka ini ditanam di pinggir halaman, taman, hingga di pinggir jalanan. Hal ini dikarenakan Pohon Glodokan Tiang dapat menahan angin yang cukup kencang dan juga dapat menghindari terjadinya tanah longsor.
Harga Pohon Glodokan Tiang 1 meter ini bisa Anda dapatkan dengan harga yang terjangkau. Maka tidak perlu, khawatir untuk biaya yang dibutuhkan untuk membeli bibit tanaman ini. Untuk mendapatkannya pun cukup mudah, Anda bisa mendapatkannya di toko tanaman terdekat.
Pohon Glodokan Tiang atau Asoka ini berasal dari India dan terus mengalami penyebaran yang cukup signifikan, karena memang tanaman ini cukup mudah ditanam. Selain itu, pohon ini juga dianggap suci oleh umat Hindu.
Ciri-Ciri Pohon Glodokan Tiang
Nama umum | Glodokan/Asoka |
---|---|
Nama Latin Pohon Glodokan Tiang | Polyalthia longifolia |
Keluarga/Family | Annonceae |
Tipe tanaman | Tanaman pelindung |
Ukuran tanaman | 20 meter hingga 30 meter |
Diameter Pohon Glodokan | 4 meter |
Cahaya | Kebutuhan sinar matahari cukup banyak |
Air | Kebutuhan air sedang |
Hama | Semut, rayap, ulat |
Penyakit | Infeksi jamur |
Toksisitas | Tidak beracun |
Kondisi Penanaman Pohon Glodokan Tiang
Sebelum Anda menanam Pohon Glodokan Tiang, sebaiknya Anda ketahui apa saja yang harus diperhatikan. Pertama, ketahui waktu menanam yang tepat yaitu pada saat musim semi. Pada musim ini biji Pohon Glodokan Tiang akan lebih cepat tumbuh dan berkembang dengan baik.
Setelah proses penanaman bibit, biasanya hanya dalam waktu 1 hingga 2 bulan pohon akan mulai tumbuh. Seiring berjalannya waktu, setiap tahunnya Pohon Glodokan Tiang akan terus tumbuh. Bahkan pohon ini mampu tumbuh hingga 20 – 30 meter.
Kemudian untuk melakukan penanaman ini ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Mulai dari biji bibit Pohon Glodokan Tiang, media tanam, pupuk, hingga air untuk penyiraman. Semua hal tersebut harus Anda persiapkan dengan baik dan pastikan memilih biji pohon yang berkualitas.
Bagaimana Cara Menanam Pohon Glodokan Tiang?
Setelah mengetahui apa saja yang harus diperhatikan sebelum melakukan penanaman, maka berikutnya ketahui cara menanam Pohon Glodokan Tiang dengan benar. Simak ulasan cara menanam Pohon Glodokan Tiang atau Asoka berikut ini.
1. Memilih Biji Pohon yang Kering
Hal pertama yang harus dipersiapkan adalah menyiapkan biji Pohon Glodokan Tiang yang sudah kering dan berkualitas. Maka, sebelum Anda menanamnya sebaiknya jemur biji tersebut hingga benar-benar kering.
Selain menyiapkan bibit sendiri, Anda juga bisa membelinya di toko tanaman terdekat. Harga Pohon Glodokan Tiang ini cukup terjangkau, jadi tidak perlu khawatir akan biaya yang harus disiapkan untuk mendapatkan bibit tersebut.
2. Melakukan Proses Pembibitan
Setelah itu, lakukan proses pembibitan biji Pohon Glodokan Tiang dengan baik. Untuk melakukan proses pembibitan, Anda bisa memulainya dengan penyemaian biji pada polibag. Media tanaman yang digunakan adalah campuran dari pupuk kompos, pupuk kandang, dan tanah humus.
Dalam proses penyemaian ini biasanya dalam waktu kurang lebih 3 minggu, bibit akan tumbuh sekitar 15 cm. Apabila tanaman sudah cukup tinggi dan kuat, maka Anda bisa memindahkannya ke tanah atau lokasi yang akan ditanami glodokan.
3. Menggali Lubang untuk Menanam
Siapkan cangkul dan perlengkapan lainnya untuk membuat lubang untuk menanam glodokan, dalam pembuatan lubang ini usahakan cukup dalam. Jika lubang tanam yang digunakan cukup dalam, maka hal ini akan membuat tanaman bisa tumbuh dengan kuat dan tidak mudah tumbang.
4. Jarak Penanaman Pohon
Berikutnya adalah proses penanaman bibit glodokan, masukkan bibit pohon pada lubang yang sudah disiapkan, lalu tutup lagi dengan tanah. Dalam proses penanaman ini, sebaiknya Anda mengatur jarak setiap pohon dengan jarak yang sama.
Hal tersebut dilakukan agar ketika Pohon Glodokan Tiang sudah tumbuh besar, maka tidak akan mengganggu pertumbuhan antara pohon satu dengan yang lain. Sebab, setiap akar Pohon Glodokan Tiang sangat kuat dan bisa menyebar dengan cepat.
5. Memberikan Pupuk
Supaya pertumbuhan pohon lebih cepat, maka setelah proses penanaman selesai jangan lupa memberikan pupuk pada tanaman tersebut. Pupuk yang digunakan bisa berupa campuran pupuk kompos dan pupuk kandang dengan perbandingan 1:1, sehingga hasilnya lebih maksimal.
6. Penyiraman Tanaman
Lakukan penyiraman tanaman secara rutin setiap hari, terutama pada saat sore hari. Karena tanaman ini membutuhkan cukup banyak air untuk tumbuh. Jangan lupa untuk menyirami tanaman setiap hari, agar tanaman tidak mati akibat kekeringan.
Bagaimana Cara Merawat Pohon Glodokan Tiang?
Melakukan perawatan secara rutin pada Pohon Glodokan Tiang atau Asoka juga sangat penting. Hal ini sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan pohon, sehingga dapat tumbuh dengan baik. Berikut beberapa panduan yang harus diketahui dalam perawatan Pohon Glodokan Tiang:
- Kebutuhan Cahaya Matahari
Pohon Glodokan Tiang membutuhkan asupan cahaya matahari cukup banyak, sehingga usahakan Anda memilih lokasi menanam yang terbuka atau tidak terhalang oleh tanaman yang lain. Dengan begitu, kebutuhan cahaya matahari pada pohon asoka dapat terpenuhi.
- Kebutuhan Air
Meskipun membutuhkan cahaya matahari yang cukup banyak, tanaman ini juga membutuhkan air yang cukup banyak. Maka dari itu, usahakan melakukan penyiraman secara rutin agar tanah tetap lembab dan pohon dapat tumbuh dengan baik.
- Kebutuhan Air
Meskipun membutuhkan cahaya matahari yang cukup banyak, tanaman ini juga membutuhkan air yang cukup banyak. Maka dari itu, usahakan melakukan penyiraman secara rutin agar tanah tetap lembab dan pohon dapat tumbuh dengan baik.
- Kelembaban
Untuk kelembaban tanah, Pohon Glodokan Tiang ini membutuhkan tanah yang cukup lembab. Terutama pada saat awal penanaman, maka harus sering disirami agar tanaman lebih cepat tumbuh dan berkembang dengan baik.
- Tanah
Tanah yang digunakan sebagai media tanam pohon asoka sebaiknya dicampur dengan pupuk kompos dan pupuk kandang. Hal ini bertujuan agar kebutuhan nutrisi pohon dapat terpenuhi.
- Mulsa
Penggunaan mulsa pada tanaman ini cukup penting, terutama pada saat penanaman bibit glodokan. Dengan penggunaan mulsa, akar tanaman akan lebih lembab dan tidak mudah mengalami kekeringan yang bisa menyebabkan tanaman mati.
- Perawatan Saat Musim Dingin
Pada saat musim tanaman ini tidak membutuhkan perawatan khusus, terutama untuk pohon asoka yang sudah besar.
- Pemangkasan Batang
Dalam perawatan Pohon Glodokan Tiang diperlukan pemangkasan batang pohon, apabila batang sudah terlalu tinggi. Kemudian pemangkasan ranting pohon juga bisa dilakukan agar tanaman terlihat lebih rapi.
- Pupuk
Berikan pupuk tanaman secara rutin, yaitu berupa pupuk kandang dan pupuk kompos.
- Makanan
Agar asupan nutrisi pada tanaman glodokan terpenuhi, maka sebaiknya Anda memberikan pupuk, air, dan sinar matahari yang cukup. Dengan begitu, pohon dapat tumbuh dengan baik.
- Perkembangbiakan
Tanaman Glodokan Tiang berkembangbiak secara generatif atau menggunakan biji.
- Hama & penyakit
Hama yang biasa menyerang Pohon Glodokan Tiang yaitu semut, ulat, dan rayap. Sedangkan untuk penyakit yang sering mengganggu pertumbuhan glodokan adalah infeksi jamur.
Manfaat Pohon Glodokan Tiang
Dengan menanam glodokan, maka Anda bisa mendapatkan beberapa manfaat Pohon Glodokan Tiang. Beberapa manfaat tanaman glodokan atau asoka yang dimaksud yaitu sebagai berikut:
- Mengurangi Polusi Udara
- Mampu Mengobati Kanker dan Leukimia
- Menurunkan Demam, Tekanan Darah, dan Diabetes
- Ampuh Menangkal Racun
Apakah Pohon Glodokan Tiang Beracun?
Tanaman pelindung glodokan atau asoka ini tidak berbahaya untuk tubuh manusia atau hewan peliharaan. Bahkan tanaman ini memiliki banyak manfaat, mulai dari sebagai tanaman pelindung hingga berguna sebagai tanaman obat.
Kesimpulan
Sebagai tanaman pelindung, Glodokan atau Asoka ini memang memiliki banyak manfaat lain. Selain itu, dalam proses penanaman hingga perawatannya juga sangat mudah, maka tidak heran jika Pohon Glodokan Tiang banyak ditanam di berbagai tempat.